LBH PILAR KEADILAN BANGSA, KUKUHKAN PENGURUS CABANG
02 December 2016
Edit
Dalam rangka memperluas jaringan pengabdian kepada masyarakat yang membutuhkan perlindungan dan bantuan hukum, maka Lembaga Bantuan Hukum Pilar Keadilan Bangsa (LBH-PKB) membentuk Dewan Pengurus Cabang Se Sulsel, yang pengukuhannya di lakukan, Sabtu (26/11) di Makassar.
Direktur Lembaga Bantuan Hukum Pilar Keadilan Bangsa (LBH-PKB) Dedy Meidiyanto Santoso, SH. menjelaskan, untuk sementara ada 6 Dewan Pengurus Cabang (DPC) yang dilantik dan dikukuhkan, masing-masing DPC Makassar, DPC Maros, DPC Gowa, DPC Takalar, DPC Jeneponto dan DPC Bulukumba. Menurutnya, dalam waktu dekat diharapkan seluruh Kabupaten/Kota di Sulsel dapat segera terbentuk DPC-DPC, sehingga keberadaan Lembaga ini betul-betul dapat bermanfaat bagi kepentingan masyarakat yang merasa hak-haknya dikebiri.
Kegiatan Pelantikan dan Pengukuhan Ketua-Ketua DPC Lembaga Bantuan Hukum Pilar Keadilan Bangsa (LBH-PKB) yang berlangsung di JL Star Hotel Makassar tersebut, dirangkaikan dengan Diskusi Publik yang mengangkat tema "Legalitas dan Hak-Hak Masyarakat Terhadap Tanah Negera Bebas atau Tanah Partikelir", dengan nara sumber Dr.Marten, SH.MH. (Kabid Sengketa dan Pemetaan BPN Sulsel), Efraim Tana,SH.SM (Anggota Teknis Hukum Balai Harta Peninggalan Sulsel) dan Mira Lisa Kusuma Dewi,SH,Mkn, (Pemerhati Masalah Pertanahan/Notaris di Makassar)
Ketua Perhimpunan Advokat Indonesia (Peradi) Makassar, H.Jamil Misbah, SH, MH, yang turut menghadiri kegiatan tersebut dalam pengarahannya mengatakan, keberadaan lembaga bantuan hukum di tengah-tengah masyarakat saat ini memang semakin dibutuhkan, sejalan dengan semakin meningkatnya prilaku-prilaku yang mengarah pada pelanggaran hukum, baik yang dilakukan oleh masyarakat biasa, sampai kepada pelanggaran-pelanggaran hukum yang dilakukan oleh aparat penegak hukum itu sendiri.
Oleh sebab itu, kepada para penggerak Lembaga Bantuan Hukum Pilar Keadilan Bangsa (LBH-PKB), Jamil Misbah berharap, agar tetap konsisten pada jalur perjuangan Lembaga Bantuan Hukum (LBH) yang selalu mengedepankan unsur-unsur kebenaran.
Sementara Pengurus DPC yang dilantik dan dikukuhkan adalah Yusuf Adam Ismail, SH, sebagai Ketua DPC Makassar, Arief Ashari Amir,SH, sebagai Ketua DPC Maros, Ahmad Asran, SH, sebagai Ketua DPC Gowa, Andi Maksim Akib, SH, sebagai Ketua DPC Takalar, Sahabuddin Rauf,SH, sebagai Ketua DPC Jeneponto dan Iryanti Wahyu Ningsi,SH, sebagai Ketua DPC Bulukumba. (pkm/ys)