-->

Breaking Post

Dalam menjalankan tugas jurnalistik, seluruh wartawan media online POSTKOTA MAKASSAR.COM dilengkapi dengan kartu identitas yang resmi.

Pemkab Maros Peringati Hari Kesaktian Pancasila

Maros (postkotamakassar.com) 

Pemerintah Kabupaten Maros memperingati Kembali Hari Kesaktian Pancasila yang bertepatan hari jumat tgl 1 Oktober 2021.

Peringatan ditandai dengan upacara di Lapangan Pallantikang Maros, diikuti pejabat Pemkab Maros, pejabat TNI dan Polri, juga ASN di jajaran Pemkab Maros.

Bupati Maros, Chaidir Syam bertindak sebagai inspektur upacara. Hadir pula Wakil Bupati Maros, Suhartina Bohari.

Sementara Ketua DPRD Maros, Andi Patarai Amir membacakan ikrar Kesaktian Pancasila.

"Kami membulatkan tekad untuk tetap mempertahankan dan mengamalkan nilai-nilai Pancasila sebagai sumber kekuatan menggalang kebersamaan untuk memperjuangkan, menegakkan kebenaran, dan keadilan demi utuhnya Negara Kesatuan Republik Indonesia," begitu isi penutupan ikrar yang dibacakannya.

Menurutnya, jika ikrar ini bisa diterapkan di kehidupan sehari, maka daerah dan negara akan baik-baik saja."tutupnya. 

Bupati Maros, Chaidir Syam mengingatkan masyarakat tidak lengah. Tidak abai pada protokol kesehatan.

"Alhamdulillah saat ini pasien covid di Maros tinggal 15 orang. Tetapi ingat jangan lengah, tetap patuhi prokes dan jaga imun,” katanya.

Menurutnya, nilai Pancasila akan membuat penanganan Covid-19 semakin cepat adalah kebersamaan. Semua pihak harus bekerja sama, bahu-membahu agar keadaan segera pulih.

Upacara Hari Kesaktian Pancasila juga dilaksanakan oleh jajaran pemerintah kecamatan se Maros. (pkm/mansur/hrs)


0 Response to " Pemkab Maros Peringati Hari Kesaktian Pancasila"

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel